Jalan Licin, Truk Bermuatan Urea Tergelincir


Karanggayam,(sorotkebumen.com)--Truk yang bermuatan pupuk urea tergelincir di Desa Karangmojo, Kecamatan Karanggayam, Selasa (06/12/2016). Hal tersebut diduga karena intensitas curah hujan yang tinggi baru-baru ini sehingga membuat sejumlah jalan yang ada di kawasan setempat menjadi licin. Belum lagi ditambah dengan ruas jalan yang terjal dan berkelok-kelok.
Berdasarkan keterangan Kapolsek Karanggayam, AKP Abu Khoiri yang datang langsung ke TKP, truk dengan Nopol AA 1480 VD yang dikemudikan oleh Rasidi (22), warga Desa Kebakalan, Kecamatan Karanggayam tersebut tergelincir saat mengangkut pupuk bersubsidi yang akan didistribusikan ke desa Clapar.
“Peristiwa naas tersebut, terjadi pada pukul 14.00 WIB,” terang Abu, Rabu (07/12/2016)
Abu menuturkan, kejadian tersebut sontak menjadi pusat perhatian warga yang melintas. Karena TKP termasuk jalur utama di kecamatan Karanggayam. Untuk membantu proses evakuasi, lanjut Abu, pihaknya meminta bantuan kepada warga sekitar untuk membantu mengangkat truk bersama dengan beberapa porsonel kami yang datang ke TKP, ucapnya.
Abu menambahkan, dalam peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa, hanya supir truk yang mengalami luka ringan.

Berita Terkait :
-
Jumat, 04 November 2016 - 08:32:37 WIB
Pasangan Mesum di Hotel Digelandang Petugas, Satu Masih Remaja
-
Kamis, 03 November 2016 - 08:29:10 WIB
Sigit Terancam Dicopot Sebagai PNS
-
Rabu, 02 November 2016 - 07:57:58 WIB
Muscab PPP Kebumen, Tiga Kandidat Ketua Muncul
-
Minggu, 30 Oktober 2016 - 09:51:11 WIB
Sekda Kebumen Bakal Kembali Diperiksa KPK
-
Jumat, 28 Oktober 2016 - 08:42:03 WIB
Kepala Dikpora Kebumen Dipanggil KPK