Manfaatkan Kemacetan, Empat Pelaku Pungli Diamankan Polisi


Karanganyar,(sorotkebumen.com)--Empat pelaku pungutan liar (pungli) yang meresahkan pengguna jalan di jembatan Pasar Karanganyar jalur Gombong-Kebumen kini diamankan oleh Polsek Karanganyar. Setelah Rabu (19/10/2016) kemarin, keempat pelaku pungli tersebut diciduk oleh petugas Polsek Karanganyar.
Kapolsek Karanganyar, AKP Mawakhir mengutarakan, penangkapan tersebut bermula saat banyak laporan warga yang resah akibat ulah pungli tersebut.
"Pelaku beroperasi dengan dalih demi mengurai kemacetan. Padahal dengan aksinya tersebut bukannya mengurai, justru malah membuat jalan tersebut semakin macet,” ucap Mawakhir, saat dikonfirmasi sorotkebumen, Kamis (20/10/2016).
Setelah mendapat laporan dari warga, ungkap Mawakhir, tak menunggu lama, pihaknya pun langsung bergegas ke wilayah tersebut dan mendapati keempat pelaku pungli tersebut sedang beroperasi di jalan jembatan Pasar Karanganyar jalur Gombong-Kebumen sekira pukul 12.30 WIB.
Empat pelaku tersebut, lanjut Mawakhir, berinisial MZ, BS, SG, dan AS warga Purworejo. Dirinya juga mengamankan sejumlah barang bukti yang tidak sedikit. “Hanya beberapa jam, mereka bisa kumpulkan uang sebesar Rp. 394.100,-,” ujar Kapolsek.
Mawakhir menambahkan, setelah di proses, Kamis (20/10/2016) telah diputuskan atas aksi pungli tersebut pelaku kini dijatuhi dengan pasal 504 (2) KUHP yaitu tentang tindak pidana ringan (Tipiring). (Syarif)

Berita Terkait :
-
Jumat, 04 November 2016 - 08:32:37 WIB
Pasangan Mesum di Hotel Digelandang Petugas, Satu Masih Remaja
-
Kamis, 03 November 2016 - 08:29:10 WIB
Sigit Terancam Dicopot Sebagai PNS
-
Rabu, 02 November 2016 - 07:57:58 WIB
Muscab PPP Kebumen, Tiga Kandidat Ketua Muncul
-
Minggu, 30 Oktober 2016 - 09:51:11 WIB
Sekda Kebumen Bakal Kembali Diperiksa KPK
-
Jumat, 28 Oktober 2016 - 08:42:03 WIB
Kepala Dikpora Kebumen Dipanggil KPK