Rumahnya Didatangi KPK, Begini Penjelasan Basikun


Kebumen,(sorotkebumen.com)--Kedatangan Rombongan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di rumah Muhammad Basikun Mualim di Jalan Pemuda, Gang Cempaka No .17 C Kelurahan Kebumen,, Kecamatan Kebumen pada pukul 11.00 WIB sampai dengan pukul 15.00 WIB, Selasa (18/10/2016) tentu mengundang banyak pertanyaan.
Saat dikonfirmasi sorotkebumen, Selasa (18/10/2016) malam, Basikun menjelaskan, kedatangan rombongan KPK di kediamannya tersebut ialah untuk meminta keterangan dibalik kengototannya dalam pengusulan alokasi anggaran pengadaan buku mulok bahasa Jawa pada APBD Perubahan.
"Ada beberapa kegiatan yang sangat dibutuhkan masyarakat, dan itu mestinya direalisasikan oleh SKPD terkait, salah satunya di Dikpora. Atas nama masyarakat saya memang agak ngotot mengusulkan agar Pemda mengalokasikan anggaran untuk pengadaan buku mulok bahasa Jawa di jenjang pendidikan SD dan SMP pada APBD Perubahan. Soal mekanisme pengadaannya mengikuti ketentuan peraturan yang berlaku,” terang Basikun.
Basikun juga mengutarakan kenapa dirinya bersemangat mengawal perihal tersebut. "Karena di APBD Murni itu tidak dianggarkan. Sementara di tingkat sekolah anggaran BOS tidak mungkin untuk memenuhi semua kebutuhan buku bagi para siswa,” tegasnya.
Basikun juga menambahkan terkait komunikasi dan hubungan baiknya dengan berbagai macam pihak. "Itulah mengapa saya harus bisa berkomunikasi dan menjalin hubungan baik dengan banyak pihak, termasuk eksekutif maupun legislatif,” pungkasnya. (Syarif)

Berita Terkait :
-
Jumat, 04 November 2016 - 08:32:37 WIB
Pasangan Mesum di Hotel Digelandang Petugas, Satu Masih Remaja
-
Kamis, 03 November 2016 - 08:29:10 WIB
Sigit Terancam Dicopot Sebagai PNS
-
Rabu, 02 November 2016 - 07:57:58 WIB
Muscab PPP Kebumen, Tiga Kandidat Ketua Muncul
-
Minggu, 30 Oktober 2016 - 09:51:11 WIB
Sekda Kebumen Bakal Kembali Diperiksa KPK
-
Jumat, 28 Oktober 2016 - 08:42:03 WIB
Kepala Dikpora Kebumen Dipanggil KPK