Desa Argopeni Kembangkan Wisata Alam Baru


Ayah,(sorotkebumen.com)--Warga Desa Argopeni, Kecamatan Ayah, saat ini tengah mengembangkan wisata alam baru. Tempat wisata alam tersebut oleh warga setempat diberi nama bukit Wanalela. Lokasinya yang berada diperbukitan tepian pantai dianggap sebagai lokasi yang sempurna untuk menikmati pemandangan alam pantai.
Dalam mengembangkan wisata, warga setempat mendesain bukit Wanalela secantik mungkin. Salah satunya dengan membuat panggung diatas perbukitan menggunakan papan berbentuk anak panah. Panggung berupa anak panah tersebut sengaja dibuat khusus untuk tempat untuk melihat pemandangan alam sekitar sekaligus untuk berselfie para pengunjung.
Jika berada di atas panggung Wanalela, dijamin rasanya seperti di atas awan. Karena pengunjung dapat melihat keindahan kawasan pantai Ayah yang indah dari ketinggian bukit. Terlebih lagi jika pagi hari, suasananya cukup indah dan dipastikan membuat pengunjung semakin betah. Sebab suasana dipagi hari, bukit Wanalela diselimuti kabut selayaknya berada di pegunungan.
Salah seorang warga Desa Argopeni, Wahyudi menuturkan, pengembangan wisata bukit Wanalela tersebut baru dikerjakan. Sehingga desain yang dikemas belum terlalu sempurna. Meski demikian, wisata bukit Wanalela sudah mulai ramai didatangi pengunjung lokal Kebumen, khususnya pada hari libur. Rencananya kedepan warga akan menambahkan banguna-bangunan dengan desain unik untuk menarik para pengunjung.
"Dengan adanya wisata bukit Wanalela ini, kita berharap menambah destinasi wisata dikawasan Pantai Ayah Kebumen. Selain itu, keberadaan wisata baru ini juga dapat meningkatkan ekonomi warga sekitar," tutur Wahyudi. (Beni)

Berita Terkait :
-
Jumat, 04 November 2016 - 08:32:37 WIB
Pasangan Mesum di Hotel Digelandang Petugas, Satu Masih Remaja
-
Kamis, 03 November 2016 - 08:29:10 WIB
Sigit Terancam Dicopot Sebagai PNS
-
Rabu, 02 November 2016 - 07:57:58 WIB
Muscab PPP Kebumen, Tiga Kandidat Ketua Muncul
-
Minggu, 30 Oktober 2016 - 09:51:11 WIB
Sekda Kebumen Bakal Kembali Diperiksa KPK
-
Jumat, 28 Oktober 2016 - 08:42:03 WIB
Kepala Dikpora Kebumen Dipanggil KPK